Selasa, 15 November 2016

Regulai dan Prosedur Pendirian Perusahaan

Arti Badan Usaha
Badan usaha adalah kesatuan yuridis (hukum), teknis, dan ekonomis yang bertujuan mencari laba atau keuntungan.

Bentuk – bentuk usaha


  • Perusahaan Perseorangan

Perusahaan perseorangan merupakan bentuk badan usaha tanpa ada pembedaan pemilik antara hak milik pribadi dengan hak milik perusahaan (Indriyo, 2005). Menurut Swasta (2002), perusahaan perseorangan adalah salah satu bentuk usaha yang dimiliki oleh seseorang dan ia bertanggung jawab sepenuhnya terhadap semu resika dan kegiatan perusahaan. Dengan tidak adanya pemisahan pemilikan antara hak milik pribadi dengan milik perusahaan, maka harta benda pribadi juga merupakan kekayaan perusahaan, yang setiap saat harus menanggung utang-utang perusahaan.
Usaha perorangan sebaiknya dimulai dengan jenis usaha yang disukai dan dikuasai serta sesuai dengan hobi Anda. Karena pada saat usaha baru mulai berjalan, sering kali menuntut beban kerja yang melebihi beban kerja yang biasa. Apabila beban kerja yang berlebihan itu dilakukan dianggap sebagai hobi, maka hal itu tidak akan dirasakan sebagai beban, justru sebaliknya menikmatinya sebagai sesuatu yang menyenangkan.
Wirausaha yang memilih bentuk perusahaan perorangan dapat dikatakan berhasil, apabila dalam mengelola keuangannya benar dan memperhatikan efisiensi produksi. Tahapan pertama ini, hanya dijadikan sebagai batu loncatan oleh wirausaha untuk membuat bentuk usaha lain yang mungkin lebih besar dan lebih baik dari perusahaan perorangan yang dijalankannya.


  • Firma (Fa)

Firma merupakan persekutuan/perserikatan untuk menjalankan usaha antara dua orang atau lebih dengan nama bersama, dengan tanggung jawab masing – masing anggota firma tidak terbatas. Sedangkan, laba yang diperoleh dari usaha tersebut untuk dibagi bersama-sama, begitupun sebaliknya bila terjadi kerugian, semua anggota firma ikut menanggungnya (Indriyo, 2005). Sedangkan menurut manulang (2003), persekutuan dengan firma adalah persekutuan untuk menjalankan perusahaan dengan memakai nama bersama. Jadi, ada beberapa orang yang bersekutu untuk menjalankan suatu perusahaan. Para anggota yang berkumpul merupakan anggota aktif sehingga satu perusahaan dikelola dan dimiliki oleh beberapa orang.


  • Perserikatan Komanditer (CV)

Perserikatan Komanditer (CV) merupakan suatu bentuk perjanjian kerja sama untuk berusaha bersama antara orang-orang yang bersedia memimpin, mengatur perusahaan, dan memiliki tanggung jawab penuh dengan kekayaan pribadinya, dengan orang-orang yang memberikan pinjaman, dan tidak bersedia memimpin perusahaan, serta memiliki bertanggung tanggung jawab terbatas pada kekayaan yang diikutsertakan dalam perusahaan tersebut. Dengan perkataan lain Commanditaire Vennootschap (CV) adalah sebuah perusahaan yang dibentuk oleh dua orang atau lebih, sehingga dalam CV, ada dua macam anggota, yaitu: anggota aktif dan anggota pasif. Anggota aktif merupakan anggota yang mengelola usahanya serta bertanggung jawab penuh terhadap utang perusahaan, sedangkan anggota pasif merupakan anggota yang hanya menyetorkan modalnya saja dan tidak ikut mengelola perusahaan, bertanggung jawab sebatas pada modal yang disetorkan saja.
Perusahaan berbentuk CV merupakan bentuk usaha yang sederhana. Akan tetapi, jangkauan yang begitu luas sekali dengan memperhatikan aspek penghasilan dan sebagainya. Tanggungan pajak yang dibayar CV tidak sebesar pajak yang dibayar PT. Oleh karena itu, banyak orang yang memilih bentuk usaha ini yang dianggap memiliki nilai lebih berupa pemasukan keuntungan dari perusahaannya.


  • Perseroan Terbatas (PT)

Perseroan Terbatas (PT) merupakan perserikatan beberapa pengusaha swasta menjadi satu kesatuan untuk mengelola usaha bersama, dimana perusahaan memberikan kesempatan kepada masyarakat luas untuk menyertakan modalnya ke perusahaan dengan cara membeli saham perusahaan.
Kekayaan PT terpisah dengan kekayaan para pemiliknya (pemegang saham). Kekuasaan tertinggi dalam PT dipegang oleh Rapat Umum Pemegang Saham (RUPS) dan setiap pemegang saham memiliki hak suara dalam rapat umum. Besarnya hak suara tergantung pada banyaknya saham yang dimiliki dan bila seorang pemegang saham tidak dapat hadir dalam rapat umum, maka hak suaranya dapat diserahkan kepada orang lain. Hasil keputusan rapat umum pemegang saham biasanya dilimpahkan kepada komisaris yang membawahi dewan direksi untuk menjalankan kebijaksanaan manajemennya. Saham-saham yang dikeluarkan pada umumnya ada dua, yaitu saham biasa (commond stock) dan saham istimewa (preference stock).


  • Koperasi
Kata koperasi berasal dari kata Co yang artinya bersama dan operation yang artinya bekerja. Secara umum dapat dikatakan bahwa koperasi adalah suatu badan usaha yang bergerak dalam bidang ekonomi, yang anggotanya adalah orang-orang atau badan hukum koperasi yang tergabung secara sukarela atas dasar persamaan hak dan kewajiban, melakukan satu macam usaha atau lebih untuk meningkatkan kesejahteraaan para anggotanya khususnya dan masyarakat pada umumnya. Sedangkan menurut UU “Koperasi adalah badan usaha yang beranggotakan orang-orang atau badan hukum koperasi dengan melandaskan kegiatannya berdasarkan prinsip koperasi sekaligus sebagai gerakan ekonomi rakyat yang berdasarkan asas kekeluargaan”.


  • Yayasan

Pengertian yayasan menurut Undang-Undang Nomor 16 tahun 2001 tentang Yayasan, “Yayasan adalah badan usaha yang terdiri atas kekayaan yang dipisahkan dan diperuntukkan untuk mencapai tujuan tertentu di bidang soial, keagamaan, dan kemanusiaan yang tidak mempunyai anggota”.
Kekayaan yayasan baik berupa uang, barang, maupun kekayaan lain yang diperoleh yayasan. Berdasarkan undang-undang ini dilarang dialihkan atau dibagikan secara langsung atau tidak langsung kepada pembina, pengurus, pengawas, karyawan, atau pihak lain yang mempunyai kepentingan terhadap yayasan. Dalam menjalankan kegiatannya sehari-hari yayasan mempunyai organ yang terditri atas: Pembina, Pengurus dan Pengawas.

Prosedur dan Legalitas pendirian usaha

  • Prosedur Pendirian Perusahaan PerseoranganPersiapanMenyiapkan KTP pihak yang akan mendirikan perusahaan perseorangan
  • Menentukan calon nama perusahaan
  • Menentukan tempat kedudukan perusahaan
  • Menentukan maksud dan tujuan yang spesifik dari perusahaan perseorangan tersebut
  • Pendaftaran ke NotarisSetelah semua kelengkapan tersebut terpenuhi, langkah selanjutnya adalah mendaftar ke notaris untuk mendapatkan akta notaris tentang pendirian perusahaan perseorangan.
Prosedur Pendirian Firma

  1. Para pihak yang berkehendak mendirikan Firma menyiapkan akta yang didalamnya minimal memuat (Pasal 26 KUHD):

  • Nama lengkap, pekerjaan, dan tempat tinggal para pendiri Firma
  • Nama Firma yang akan didirikan (termasuk juga tempat kedudukan Firma
  • Keterangan kegiatan usaha yang akan dilakukan Firma di kemudian hari
  • Nama Sekutu yang tidak berkuasa untuk menandatangani perjanjian atas nama Firma
  • Saat mulai dan berakhirnya Firma
  • Klausula-klausula yang berkaitan dengan hubungan antara pihak ketiga dengan Firma
     2.  Akta tersebut dibuat sebagai akta otentik yang dibuat di hadapan notaries (Pasal 22 KUHD).
     3. Akta otentik tersebut selanjutnya didaftarkan pada register Kepaniteraan Pengadilan Negeri                 dimana Firma berkedudukan (Pasal 23 KUHD).
    4. Akta yang telah didaftarkan ke Pengadilan Negeri selanjutnya diumumkan dalam Berita Negara.

Prosedur Pendirian Perserikatan Komanditer (CV)
1. Persiapan
· Membuat kesepakatan antar pihak yang akan membentuk Perserikatan Komanditer (CV)
· Menyiapkan KTP pihak yang membentuk CV
· Menentukan calon nama yang akan digunakan oleh CV
· Menentukan tempat kedudukan CV
· Menentukan pihak yang akan bertindak selaku anggota aktif dan pihak yang akan bertindak selaku anggota pasif
· Menentukan maksud dan tujuan yang spesifik dari Perserikatan Komanditer tersebut
2. Pendaftaran ke Notaris
Untuk mendapatkan akta notaris tentang pendirian CV
3. Pendaftaran ke Pengadilan Negeri
Untuk memperkokoh posisi CV, sebaiknya Perserikatan Komanditer yang telah didirikan dengan akta notaries didaftarkan pada pengadilan negeri setempat dengan membawa kelengkapan berikut:
· Surat Keterangan Domisili Perusahaan (SKDP)
· Nomor Pokok Wajib Pajak (NPWP) atas nama CV yang bersangkutan.

Prosedur pendirian Perseroan Terbatas (PT)
1. Pembutan akta notaries
· Nama lengkap, tempat tanggal lahir, pekerjaan, tempat tinggal, dan kewarganegaraan pendiri.
· Susunan, nama lengkap, tempat tanggal lahir, pekerjaan, tempat tinggal, dan kewarganegaraan anggota Direksi dan Komisaris yang kali pertama diangkat.
· Nama pemegang saham yang telah mengambil bagian saham, rincian jumlah saham, dan nilai nominasi atau nilai yang diperjanjikan dari saham yang telah ditempatkan dan disetor pada saat pendirian.
2. Anggaran dasar
· Nama dan tempat kedudukan perseroan
· Maksud dan tujuan serta kegiatan usaha perseroan yang sesuai dengan peraturan perundang-undangan yang berlaku
· Jangka waktu berdirinya perseroan
· Besarnya jumlah modal dasar, modal yang ditempatkan dan modal yang disetor
· Jumlah saham, jumlah klasifikasi saham apabila ada jumlah saham untuk tiap klasifikasi, hak-hak yang melekat pada setiap saham, dan nilai nominal setiap saham
· Susunan, jumlah, dan nama anggota direksi dan komisaris
· Penetapan tempat dan tata cara penyelenggaraan Rapat Umum Pemegang Saham (RUPS)
· Tatacara pemilihan, pengangkatan, penggantian, dan pemberhentian anggota direksi dan komisaris
· Tata cara penggunaan laba dan pembagian deviden
· Ketentuan-ketentuan lain menurut Undang-Undang Perseroan Terbatas (UUPT)
3. Pengesahan Menteri Kehakiman
Akta notaris yang telah dibuat harus mendapatkan pengesahan Menteri Kehakiman untuk mendapatkan status sebagai badan hukum. Dalam Pasal 9 Undang-Undang Perseroan Terbatas disebutkan Menteri Kehakiman akan memberikan pengesahan dalam jangka waktu paling lama 60 hari setelah diterimanya permohonan pengesahan PT, lengkap dengan lampiran-lampirannya. Jika permohonan tersebut ditolak, Menteri Kehakiman memberitahukan kepada pemohon secara tertulis disertai dengan alasannya dalam jangka waktu 60 hari itu juga.
4. Pendaftaran wajib
Akta pendirian/Anggaran Dasar PT disertai SK pengesahan dari Menteri Kehakiman selanjutnya wajib didaftar dalam daftar perusahaan paling lambat 30 hari setelah tanggal pengesahan PT atau tanggal diterimanya laporan.
5. Pengumuman dalam Tambahan Berita Negara
Apabila pendafataran dalam daftar perusahaan telah dilakukan, direksi mengajukan permohonan pengumuman perseroan di dalam Tambahan Berita Negara (TBN) paling lambat 30 hari terhitung sejak pendaftaran

Prosedur mendirikan Koperasi
1. Menyelenggarakan rapat pendirian koperasi oleh anggota yang menjadi pendiri ditungkan dalam rapat pembentukkan dan akta pendirian yang memuat anggaran dasar koperasi. Sebaiknya pejabat Departemen Koperasi menyaksikan.
2. Para pendiri mengajukan permohonan pengesahan akta pendirian yang dilampirkan 2 rangkap akta pendirian koperasi, berita acara rapat pembentukkan, surat bukti penyetoran modal dan rencana awal kegiatan usaha.
3. Pengesahan akta pendirian dalam jangka waktu 3 bulan setelah permintaan
4. Pengumuman dalam Berita Negara Republik Indonesia
6. Prosedur mendirikan Yayasan
1. Penyampaian dokumen yang diperlukan
· Fotokopi KTP para badan pendiri, badan Pembina, dan badan pengurus
· Nama yayasan
· Maksud & tujuan yayasan serta kegiatan usaha yayasan
· Jangka waktu berdirinya yayasan
· Modal awal yayasan
· Susunan badan pendiri, badan Pembina, dan badan pengurus.

Legalitas Perusahaan
Legalitas perusahaan atau badan usaha merupakan unsur yang penting, karena legalitas merupakan jati diri yang melegalkan atau mengesahkan suatu badan usaha sehingga diakui oleh masyarakat. Dengan kata lain, legalitas perusahaan harus sah menurut undang-undang dan peraturan, di mana perusahaan tersebut dilindungi atau dipayungi dengan berbagai dokumen hingga sah di mata hukum pada pemerintahan yang berkuasa saat itu.
Dalam suatu usaha, faktor legalitas ini berwujud pada kepemilikan izin usaha yang dimiliki. Dengan memiliki izin maka kegiatan usaha yang dijalankan tidak disibukkan dengan isu-isu seperti penertiban atau pembongkaran.
Bentuk Legalitas Perusahaan
1. Nama Perusahaan
Nama perusahaan merupakan nama yang dipakai oleh perusahaan untuk menjalankan usahanya yang melekat pada bentuk usaha atau perusahaan tersebut, dikenal oleh masyarakat, dipribadikan sebagai perusahaan tertentu, dan dapat membedakan perusahaan itu dengan perusahaan lain.
2. Merek
Menurut pasal UU no. 15 tahun 2001 Merek adalah tanda berupa gambar, susunan warna, nama, kata, huruf-huruf, angka-angka, atau kombinasi dari unsur-unsur tersebut yang memiliki daya pembeda, dan digunakan dalam kegiatan perdagangan barang atau jasa.
3. Surat Izin Usaha Perdagangan (SIUP)
Setiap perusahaan yang melakukan kegiatan perdagangan diwajibkan memiliki Surat Izin Perusahaan Dagang (SIUP), yaitu surat izim yang diberikan oleh materi atau pejabat yang ditunjuk kepada pengusaha untuk melaksanakan kegiatan usaha perdagangan secara sah, baik itu perusahaan kecil, perusahaan menengah, apalagi perusahaan besar, terkkecuali perusahaan kecil perorangan.
Untuk memperoleh SIUP, perusahaan wajib mengajukan Surat Permohonan Izin (SPI), yaitu daftar isian yang memuat perincian data perusahaan pengusaha dan kegiatan usaha, dan pengusaha juga wajib membayar sejumlah uang sebagai biaya administrasi.
SIUP dikeluarkan berdasarkan domisili pemilik atau penanggung jawab perusahaan. Bagi pemilik perusahaan yang berdomisili di luar tempat kedudukan perusahaan maka ia harus menunjuk penanggung jawab atau kuasa berdasarkan domisili yang dikuatkan dengan KTP di tempat SIUP diterbitkan.
4. Selain perusahaan perdagangan barang atau jasa, ada pula perusahaan indusri. Sama halnya dengan perusahaan perdagangan, perusahaan industry pun juga harus memiliki surat izin yaitu Surat Izin Industri (IUI). Setiap pendirian perusahaan industry baru atau perluasan wajib memperoleh IUI.
Untuk memperoleh IUI diperlukan tahap persetujuan prinsip yang diberikan kepada perusahaan industry untuk dapat langsung melakaukan persiapan dan usaha pembangunan, pengadaan, pemasangan/instalasi peralatan dan lain-lain yang diperlukan termasuk dimulainya kegiatan produksi pecobaan. IUI berlaku untuk seterusnya selama perusahaan industri yang bersangkutan berproduksi.

Komentar
Menurut saya dalam mendirikan perusahan kita harus menentukan visi dan misi, kita juga harus mentaati peraturan UU, mementukan tempat dudukan perusahaan  dan juga menentukan maksud dan tujuan perusaan yang sedang kita jalani.

Perusahaan juga mempunyai syarat yang berbeda beda dalam memilih karyawan yang akan membatu membangun dan membesarkan.

Menghargai Orang Lain

        Kata menghargai menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia mempunyai arti bermacam-macam, di antaranya memberi, menentukan, menilai, membubuhi harga, menaksir harga, memandang penting (bermanfaat, berguna), menghormati.

Apa arti menghargai orang lain?
     Arti menghargai seseorang adalah kita harus menghargai segala sesuatu dan dari sekecil-kecilnya hal yang orang lakukan untuk kita, baik itu hal yang menurut kita kurang penting sampai hal yang terpenting sekalipun. 

       Menghargai seseorang itu sangat penting bagi kehidupan. Menghargai adalah suatu sikap memberi nilai positif yang diterima oleh seseorang. seberapa besar apapun bentuknya kita terima dengan lapang dada dan syukuri. Seberapa besar usaha orang itu lakukan kita harus menghargainya. Walaupun tidak ada pengaruhnya bagi kita, kita tidak harus meremehkan atau menyepelekan. Dimulai dengan niat yang terdapat pada orang tersebut untuk berusaha namun timbal-balik yang ia terima tidak ada. “Terima Kasih” adalah dua buah kata untuk memulai awal paling tepat untuk menghargai seseorang. Memang terkadang kita tidak sadari perbuatan atau perkataan kita yang menurut kita sepele dapat menyakiti hati seseorang yang berniat untuk melakukan sesuatu.Bahwa setiap perkataan kecil yang kita ucapkan berakibat yang sangat besar bagi orang lain.

       Kebanyakan orang suka bergaul atau bekerjasama dengan orang-orang yang setara dengannya. Itulah sebabnya, jika bertemu dengan orang yang lebih rendah, orang-orang biasa meremehkan. Kadang orang semena-mena terhadap seseorang yang derajatnya lebih rendah dari mereka. Kita tidak diajarkan untuk berbuat seperti itu kepada orang lain. Biarpun mereka adalah orang-orang yang derajatnya lebih rendah kita tidak harus merendahkan mereka. Menghargai orang lain atau memberi respect merupakan keutamaan dalam hidup. Kata respect itu berasal dari bahasa Latin respicere yang berarti: mengarahkan pandangan atau memerhatikan. Orang lain atau "yang lain" itu berubah menjadi liyan. Kata ini berasal dari bahasa Jawa "liya" yang berarti: berbeda atau lain. Perbedaan itulah yang memerkaya satu sama yang lain. Orang lain bukanlah sebagai "saingan" atau "musuh" bahkan "neraka". 

        Menghargai orang lain, mungkin suatu hal yang perlu untuk dibiasakan. Namun betapa sulitnya hal itu untuk dilakukan terutama dalam hal kecil. jika ingin dihargai sebaiknya kita berusaha untuk bisa mengharagai orang lain terlebih dahulu. karena jika kita tidak bisa menghargai orang lain belum tentu mereka bisa menghargai kita. Kecenderungan aeaeorang secara alamiah adalah keinginan untuk mendapat tanggapan atau penghargaan atas apa yang dilakukannya. Kebutuhan untuk menuangkan ekspresi diri secara positif telah mendorong setiap orang untuk terus menghasilkan hasil terbaik demi kebaikan dirinya dan orang lain. Menghormati dan menghargai hasil orang lain harus dilakukan tanpa memandang derajat, status, warna kulit, atau pekerjaan orang tersebut karena sesuatu yang mereka hasilkan merupakan pencerminan dari pribadi seseorang.

Selasa, 11 Oktober 2016

Penulisan Ilmiah

TULISAN

Banyaknya usaha konveksi membuat persaingan semakin ketat sampai pada  persaingan harga. Karena usaha konveksi cukup menjajikan dan sangat populer. Dua hal yang membuat usaha ini sangat populer. Pertama, karena produk yang dihasilkan pakaian yang merupakan salah satu kebutuhan pokok. Dan yang kedua karena modal untuk memulai usaha ini tidak terlalu besar. Agar usaha konveksi tetap berkelangsungan dan terus berkembang, pelayanan yang lebih baik harus ditingkatkan untuk menjaga konsisten para pelanggan terhadap usaha konveksi ini.

Oleh karena itu, didirikanlah konveksi yang bernama Konveksi Tegar Mandiri. Konveksi Tegar Mandiri merupakan salah satu dari sekian banyak konveksi yang banyak tersebar di Jakarta. Konveksi Tegar Mandiri mencoba untuk memberikan pelayanan yang terbaik pada pelanggannya. Maka, dibuatlah sebuah website menggunakan PHP dan MySQL untuk promosi dan pesan antar.


Dengan adanya website ini pelanggan tidak perlu datang untuk memesan barang dan pelanggan dapat melihat daftar harga dan bahan yang diinginkan. Pelanggan juga dapat memberi saran dan kritik yang membangun untuk pelayanan yang lebih baik lagi. 

Batasan masalah yang akan dibahas dalam penulisan ilmiah ini adalah membuat sebuah website usaha konveksi. untuk Konveksi Tegar Mandiri yang mengusung beberapa jenis bahan, hasil produksi yang sudah pernah dibuat dan keterangan harga. Pada website ini terdapat menu tentang kritik dan saran, kosnumen dapat menuliskan kritik dan saran yang bertujuan untuk membangun konveksi ini.

Tujuan penulisan ini membuat sebuah website usaha Konveksi Tegar Mandiri. Pembuatan website ini diharapkan berguna untuk mempromosikan Konveksi Tegar Mandiri agar lebih dikenal dan memudahkan untuk bertansaksi.


Software yang digunakan
  • XAMPPprogram aplikasi pengembang yang berguna untuk pengembangan website berbasis PHP dan MySQL.
  • Dreamweaver : aplikasi desain dan pengembangan web yang menyediakan editor WYSIWYG visual (bahasa sehari-hari yang disebut sebagai Design view) dan kode editor dengan fitur standar seperti syntax highlighting, code completion, dan code collapsing serta fitur lebih canggih seperti real-time syntax checking dan code introspection untuk menghasilkan petunjuk kode untuk membantu pengguna dalam menulis kode.


      Kelebihan software

  • XAMPP
  1. Berjalan pada background sehingga tidak mengganggu aktivitas lainnya.
  2. Membatasi tiap akun
  3. Keamanan tiap akun terjamin
  4. aplikasi tetap berjalan walaupun di log off

  • Dreamweaver
  1. Kemampuannya membuat halaman web yang terlihat konsisten.
  2. Kemudahan dan efisiensi dalam penggunaan
  3. Dapat dikustom

Minggu, 09 Oktober 2016

Tugas1 Bisnis Informatika

Nama : Purwo Adhi Nugroho
NPM  : 56413959
Kelas  : 4IA12


BISNIS INFORMATIKA




  1. Pengertian Umum
Bisnis adalah suatu organisasi yang menjual barang atau jasa kepada konsumen untuk mendapatkan laba. Secara historis kata bisnis dari bahasa inggris (business), dari kata dasar busy yang berarti "sibuk" dalam konteks individu, komunitas, ataupun masyarakat. Dalam artian, sibuk mengerjakan aktivitas dan pekerjaan yang mendatangkan keuntungan.

Teknologi Informasi dan Komunikasi adalah sebagai payung besar teknologi yang mencakup semua peralatan teknis untuk memproses dan menyampaikan Informasi. Dalam pengertian yang sempitdapat di artikan teknologi adalah merupakan suatu yang mengacu pada objek benda yang di gunakan untuk kemudian aktivitas manusia, misalnya seperti mesin, perkakas, perangkat keras dan lain-lain.

Bisnis Informatika adalah suatu kegiatan yang dilakukan individu atau kelompok orang yang memiliki nilai (value) dengan tujuan mendapatkan keuntungan yang dilakukan dengan bantuan teknologi informasi. Teknologi informasi disini mencakup semua hal yang berkaitan dengan teknologi informasi seperti internet.




   2. Jenis Bisnis Informatika

Jenis bisnis yang saya pilih e-commerce, saya kutip dari 'PT Telkom Idonesia'. Perusaan ini salah satu perusahaan e-commerce yang bisa dibilang cukup besar. Penyedia layanan e-Commerce di Indonesia baru mencapai 3% meski pengguna Internet diperkirakan telah mencapai sebanyak 31 juta orang dan 159 juta orang lainnya Internet berbasis nirkabel. Dengan masih sedikitnya pemain di e-Commerce maka portal e-Commerce Plasa.Com yang dikelola anak usaha Telkom PT Metranet diharapkan dapat turut menggairahkan e-commerce di Tanah Air.


Portal e-commerce Plasa.com yang dikelola oleh anak perusahaan Telkom PT Metranet fokus pada penyelenggaraan tiga layanan, yaitu e-Commerce, Content dan Communication.





Kekurangan:



  • Kurangnya akses internet sehingga dapat menghambat perkembangan perusahaan
  • Persaingan antara provider yang berdampak pada murahnya harga internet

Kelebihan yang dihadapi perusahaan adalah:

  • Melayani: e-Commerce, Content dan Communication
  • Plasa.com mengembangkan platform

   3. Perkembangan Bisnis Informatika di Indonesia


Krisis ekonomi tahun 1998 telah menghancurkan sendi-sendi perekonomian Indonesia. Segala sektor dari yang besar sampai sektor terkecilpun terkena imbasnya dan terancam kelangsungan hidup usahanya, bahkan para investor asing berduyun-duyun ‘lari’ mencabut bisnisnya di Indonesia. Akibatnya terjadi banyak pengangguran di mana-mana.

Pemilu 1999 memberikan harapan baru bagi dunia bisnis di Indonesia. Iklim usaha di Indonesia berangsur-angsur pulih. Hal ini juga tidak terlepas karena stabilitas negara yang membaik sehingga gairah investasi muncul kembali. Tatanan perekonomian kembali stabil meskipun kurs rupiah sudah sangat turun dibandingkan sebelum terjadinya krisis. Daya beli masyarakat meningkat lagi dan bisnis-bisnis baru banyak bermunculan.
Di awal millennium ke-21 ini, bisnis di Indonesia tumbuh dengan pesat. Banyak pelaku-pelaku bisnis baru bermain di berbagai segmen pasar konsumen. Paling banyak sektor yang berkembang secara dominan adalah sektor telekomunikasi dan waralaba (franchise).
Sektor telekomunikasi bisa berkembang pesat karena kemajuan teknologi global khususnya di bidang handphone dan internet.

Bidang internet juga menunjukkan grafik kemajuan pesat. Banyak orang kini dalam berbisnis tidak bisa terpisahkan dengan dunia internet bahkan bidang usahanya adalah di dalam dunia maya internet. Hal ini otomatis memberikan peluang bisnis bagi pebisnis untuk berusaha diantaranya dalam jasa warnet.
Sektor lain yang berkembang pesat adalah sektor bisnis waralaba. Maraknya bisnis seperti ini dikarenakan masyarakat yang mempunyai dana ingin berusaha tetapi tidak susah-susah memulai dari nol. Berbisnis dengan cara ini dianggap lebih mudah dan menguntungkan.
Bisnis lain yang berkembang pesat pada periode 1999-2008 adalah bisnis properti terutama di kota-kota besar. Bisnis properti ini juga merambah kalangan menengah ke bawah yaitu bisnis perumahan.dan pendirian kios-kios murah. Masyarakat menengah ke bawah juga diberi kesempatan agar mampu mengembangkan usaha bisnisnya. Namun meliahat kenyataan yang ada di lapangan, bisnis-bisnis itu sebagian besar masih dikuasai pelaku lama. Pelaku baru memang ada, tetapi kuantitas bisnisnya cenderung stagnan.
Di dalam dunia usaha di Indonesia, jenis yang paling banyak digiatkan masyarakat adalah usaha mikro, kecil dan menengah (UMKM). Hal ini terbukti dari seluruh unit usaha di Indonesia yang mencapai 45,7 juta unit usaha (2006), 98% masyarakat bergerak dalam sektor UMKM. Sektor yang paling banyak dilirik adalah jenis usaha berdagang di pasar, warung kaki lima, usaha kerajinan dan produksi barang dalam skala kecil s.d. menengah.

Seiring Dengan Kemajuan IT di Indonesia Perkembangan Dan Kebutuhan Website Meningkat tajam. Dari tahun ke tahun banyak sekali Instansi, Perusahaan, Pemerintahan, Hotel maupun Usaha Personal yang mulai melirik promosi lewat internet. Tak heran hal itu terjadi karena website merupakan salah satu Kekuatan Brand Bagi dunia usaha. Website Dapat Meningkatkan Nilai Penjualan dan Promosi tanpa harus mengeluarkan banyak biaya. Jika dilihat dari tren perkembangan dunia usaha online di Indonesia juga mengalami peningkatan dari tahun ke tahun, tren Online Marketing mengalami tren naik sangat tajam di Indonesia. Dari sekitar 1 Juta Blogger di tahun 2004 menjadi sekitar 50 juta Blogger di tahun 2010 (Sumber : http://www.alexa.com) dan akan terus naik di tahun tahun selanjutanya karena semakin mudahnya akses internet di Indonesia.



TULISAN

Banyaknya usaha konveksi membuat persaingan semakin ketat sampai pada  persaingan harga. Karena usaha konveksi cukup menjajikan dan sangat populer. Dua hal yang membuat usaha ini sangat populer. Pertama, karena produk yang dihasilkan pakaian yang merupakan salah satu kebutuhan pokok. Dan yang kedua karena modal untuk memulai usaha ini tidak terlalu besar. Agar usaha konveksi tetap berkelangsungan dan terus berkembang, pelayanan yang lebih baik harus ditingkatkan untuk menjaga konsisten para pelanggan terhadap usaha konveksi ini.
Oleh karena itu, didirikanlah konveksi yang bernama Konveksi Tegar Mandiri. Konveksi Tegar Mandiri merupakan salah satu dari sekian banyak konveksi yang banyak tersebar di Jakarta. Konveksi Tegar Mandiri mencoba untuk memberikan pelayanan yang terbaik pada pelanggannya. Maka, dibuatlah sebuah website menggunakan PHP dan MySQL untuk promosi dan pesan antar.
Dengan adanya website ini pelanggan tidak perlu datang untuk memesan barang dan pelanggan dapat melihat daftar harga dan bahan yang diinginkan. Pelanggan juga dapat memberi saran dan kritik yang membangun untuk pelayanan yang lebih baik lagi. 

sumber :
http://bisnissecaraumum.blogspot.co.id/2015/11/pengertian-bisnis-bisnis-suatu.html
http://www.pengertianku.net/2014/10/mengenal-pengertian-tik-atau-teknologi-informasi-dan-komunikasi.html
https://dwikydarmawan2.wordpress.com/2015/10/04/pengertian-bisnis-informatika/
http://tinajuni.blogspot.co.id/2016/03/5-perusahaan-yang-menerapkan-sistem-e.html
https://desypurnamasari.wordpress.com/2016/01/09/perkembangan-bisnis/

Selasa, 26 Juli 2016

Pembuatan Game Melalui Aplikasi Blender

Nama Kelompok :
Raga Dimas Pradipta (57413141)
Purwo Adhi Nugroho (56413959)
Agung Sergio (50413360)
Adham Bachtiar Y.P (50413168)

Tentang Game

Initial State :

Game bowling merupakan game yang dibuat dengan menggunakan software blender, didalam game ini objek yang sangat penting adalah lintasan bowling. Pada tampilan menu terdapat 3 pilihan:
  • Menu “About” : Berfungsi untuk memberi tahukan cara bermain
  • Menu “Play” : Berfungsi untuk masuk ke tampilan game play dimana kita dapat memulai permainan tersebut.
  • Menu “Exit” : Mengakhiri permainan.
Aturan main(rules) game Bowling sebagai berikut :
  • Player harus menjatuhkan pin sebanyak-banyaknya
  • Player diberikan 3kali kesempatan untuk menjatuhkan pin

Goals :
Untuk memenangkan permainan ini, pemain harus menjatuhkan pin sebanyak-banyaknya.

Proses Pembuatan Game:


1. Membuat Tampilan Awal Sebelum Memulai Permainan

Kita akan membuat 3 tombol untuk awal permulaan game yang terdiri dari About, Play dan Exit.





Cara membuatnya pertama-tama, buat sebuah scene baru.
Lalu tekan Shift+S, dan pilih cursor to center supaya cursor berada ditengah. Selanjutnya kita akan menambahkan sebuah camera dengan cara menekan Shift + A lalu pilih camera. Jika sudah kita akan atur rotation pada kamera menjadi X=0, Y=0, dan Z=0 pada sebelah kanan layar (tekan N), dan juga ganti Z lokasi disesuaikan.
Kemudian tambahkan 3 buah plane dan 2buah text hinga menjadi seperti gambar diatas, dan jangan lupa untuk member jarak antara plane dan juga text. Jika sudah jangan lupa untuk mengkonversi bentuk objek Text dari curve menjadi bentuk mesh dengan cara, select objek Play, tekan Alt+C pada keyboard lalu pilih “Mesh from Curve”.

2. Membuat Lintasan Bowling






Buatlah sebuah objek plane dan bentuk seperti arena pada permainan bowling. Untuk membuat arena bowling saya menggunakan subdivide, sebelum menggunakan subdivide kita masuk pada object mode terlebih dahulu. Kemudian kita extrude.


3. Membuat Pin Bowling

membuat pin bowlingnya sama dengan cara subdivide agar tidak mengganggu arena bowlingnya kita buat pin pada layer 2









4. Membuat Bola Bowling dan Monyet(objek)








penggeraknya dengan menggunakan uv speare. Apabila kita ingin lebih halus tekan ctrl+4.


Logic editor pada objek



























Operating Systems :
· Windows XP, Vista or 7
· Mac OS X 10.5 and later
· Linux
· FreeBSD
Minimal specs for Hardware :
· 1 GHZ Single Core CPU
· 512 MB RAM
· 1024 x 768 px Display with 16 bit color
· 3 Button Mouse
· Open GL Graphics Card with 64 MB RAM

Rabu, 04 Mei 2016

MENGENAL LEBIH JAUH GAME ENGINE (OGRE 3D, UNITY 3D, OPENSCENEGRAPH, DELTA 3D)

     Hello sahabat blogger !!! Sebelum membahas satu per satu contoh dari Game Engine, tentunya kita juga harus paham apa itu game engine?? dan apa saja yang ada dalam game engine ?? Mungkin yang belum paham bisa baca lebih lanjut disini. Ibarat makan nasi tanpa garam dong, kurang berasa kalo mau buat game tapi belum paham sepenuhnya hehe. oke langsung aja simak penjelasan berikut.
    Game engine tentunya banyak bentuknya ada open source(gratis) dan ada juga yang berbayar. Berikut adalah contoh beberapa game engine beserta penjelasannya.

OGRE 3D 
     Ogre 3D Merupakan engine untuk rendering grafikal yang Open Source. Ogre3D tidak menyertakan komponen built-in seperti physics, penanganan input user dan kecerdasan buatan (Artificial Intellegence). Ogre ini bersifat hanya sebagai plug-in yang ditanam umum menambahkan library-nya yang merupakan sebagai mesin render yang tangguh dan banyak orang bilang ini sebagai game engine. Berdasar dari FAQ(Frequently Asked Question) dari Ogre 3D wiki, Ogre sebenarnya bukan Game Engine tetapi hanya merupakan Graphic Engine, Ogre 3D hanya fokus pada grafis 3D dan manipulasi adegan 3D. Ogre3D digambarkan cukup baik sehingga programmer tidak perlu memprogram bahasa spesifik untuk 3D seperti OpenGL atau DirectX.
     Namun, Ogre 3D dapat dengan mudah disatukan dengan library lain untuk membuat game. Untuk menggunakan engine ini dalam pembuatan game yang kompleks, maka kita perlu mengintegrasikannya dengan library physics yang tersedia, dan kita juga harus mencari library untuk suara. Ogre3D adalah game engine yang cukup baik untuk digunakan karena mudah digunakan dan kaya fitur. Dibuat oleh beberapa orang dari tim dari sebuah komunitas. Para developernya : Steve ’sinbad’ Streeting, Brian ‘praetor’ Johnstone, Assaf Raman, Holger ‘CABAListic’ Frydrych, Dave ‘masterfalcon’ Rogers, Noam ‘Noman’ Gat, Nir Hasson dan beberapa anggota lain yang sudah keluar/pensiun dari tim tersebut. Ogre 3D ini dapat dijalankan menggunakan beragam jenis hardware (support 3D) tentu dengan performa yang berbeda 

Fitur OGRE 3D: 
  • Desain yang object oriented dengan menggunakan plugin untuk mempermudah memasukkan fitur lainnya. 
  • Engine berbasis scane graph dengan bantuan untuk sebuah varietas yang luas, octree, BSP, & Paging Landscape scene manager. 
  • Multi-platform dengan dukungan OpenGL & Direct3D. Bisa merender konten yang sama di beda platform tanpa harus mempunyai content creator. Dapat diakses pada platform Linux, Mac OS X, dan semua versi Windows. 
  • OGRE mendukung program Vertex dan Fragment selama ditulis dengan GLSH, HLSL, Cg, dan assembler. 
  • The landscape scene manager untuk Progressive LOD, yang mana bisa dibuat secara otomatis & manual. 
  • Engine animasi yang mensuport penuh untuk multiple hardware. 
  • OGRE mempunyai comositing manager dengan bahasa script dan full screen postprocessing untuk efek seperti HDR, blooming, satruation, brightness, blurring, & noise. 
  • Libraries mempunyai fitur memory debugging & loading resource dari archive-nya. 
  • Tersedia konten tools untuk 3D modeler, seperti 3D Studio Max, Maya, Blender, LightWare, Milkshape, Sketchup, dsb. 


Berikut adalah langkah-langkah penginstalan Ogre3D dalam Windows: 

     Untuk installasi OGRE memiliki beberapa tahapan agar bisa digunakan karena OGRE tidak berjalan sendiri melainkan membutuhkan applikasi lain untuk berjalan. User akan membutuhkan komponen-komponen berikut : 


1. Eclipse 
AC / C + + ekstensi untuk Eclipse, WIT. Untuk program C + + di Eclipse, instal ekstensi CDT. 

2. GCC (MinGW) 
CDT bekerja dengan GCC, compiler gnu koleksi, awalnya ditulis untuk platform unix (seperti linux atau FreeBSD). Untuk menjalankannya di windows, kita perlu menciptakan lingkungan unix di windows agar gcc dapat berjalan. Ada dua pilihan. Salah satu pilihan adalah Cygwin, yang hanya menerjemahkan semua sistem unix panggilan ke panggilan sistem windows, yang memungkinkan semua program unix untuk berjalan di windows. Pilihan kedua, kita akan gunakan adalah MinGW. MinGW merupakan kumpulan alat pengembangan linux (seperti compiler dan file header) yang terdiri dari gcc untuk windows. 

3. MSYS 
Tools yang digunakan untuk mengkonfigurasi gcc. MSYS mengkonfigurasikan gcc di bawah platform windows. 

4. The Ogre SDK, Code:: Blocks versi 
Untuk membuat program OGRE, kita perlu OGRE SDK. Ada beberapa SDK precompiled yang tersedia untuk platform pengembangan yang berbeda. Tidak ada SDK khusus untuk Eclipse. 

5. Install Eclipse 
Sistem dasar Eclipse akan menampilkan lingkungan pemrograman Java yang dapat ditambahkan untuk bahasa lain. Install Eclipse, untuk praktikum kali ini, user menggunakan Eclipse Helios versi Eclipse IDE untuk C / C++ Developer. User dapat mendownload Eclipse IDE untuk C / C++ Developer, dengan C/C++ Development Tools Plugin sudah termasuk dalam paket installasi. Setelah didownload, extrak file tersebut dan jalankan Eclipse.exe . 

6. Install MinGW 
MinGW adalah aplikasi gcc untuk Windows. Aplikasi ini seluruhnya berada dalam satu direktori. User akan menggunakan C:/mingw sebagai direktori file. Dalam direktori ini terdapat beberapa subdirektori seperti bin dan libs. MinGW terdiri dari beberapa paket distribusi yang masing-masing memiliki file dalam satu atau lebih dari direktori ini. untuk menginstall paket baru, cukup ekstrak ke direktori (misal) C:/mingw. Kemudian user perlu menambahkan direktori ini ke PATH variabel Windows juga, caranya: 

+++ Klik kanan My Computer – Properties – Advanced – Environmental Variables +++ 
Klik Path variable. Klik Edit, Add “;c:\mingw\bin” (tanpa tanda petik) pada Variable value. Tanda kutip ganda digunakan untuk memisahkan direktori yang berbeda. 

Arsitektur Game Engine

Hello sahabat blogger, pasti udah ga asing lagi dong dengan yang namanya permainan(game) ?? Yapp hampir seluruh manusia di dunia pasti pernah memainkan sebuah game dan tentunya bentuk game pun juga beragam. Yang kita tau sih cuman tinggal maininnya doang, tapi taukah kalian membuat game itu tidak mudah, layaknya sebuah bangunan yang tentu juda ada arsitekturnya. Begitu pula dengan game terdapat beberapa komponen pendukung seperti game engine. Bentuk game engine pun juga beragam. Nah !!! Untuk lebih jelasnya mari simak penjelasan berikut.


Pengertian Game Engine (Mesin Game)

   Game Engine adalah system perangkat lunak yang dirancang untuk menciptakan dan pengembangan video game. Ada banyak mesin permainan yang dirancang untuk bekerja pada konsol permainan video dan sistem operasi desktop seperti Microsoft Windows, Linux, dan Mac OS X. fungsionalitas inti biasanya disediakan oleh mesin permainan mencakup mesin render ( “renderer”) untuk 2D atau 3D grafis, mesin fisika atau tabrakan (dan tanggapan tabrakan), suara, script, animasi, kecerdasan buatan, jaringan, streaming, manajemen memori, threading, dukungan lokalisasi, dan adegan grafik. Proses pengembangan permainan sering dihemat oleh sebagian besar menggunakan kembali mesin permainan yang sama untuk menciptakan permainan yang berbeda.
        Engine bukanlah executable program, artinya engine tidak bisa dijalankan sebagai program yang berdiri sendiri. Diperlukan sebuah program utama sebagai entry point atau titik awal jalannya program. Pada C++, entry point-nya adalah fungsi ‘main().’ Biasanya program utama ini relatif pendek. Game engine adalah program yang ‘memotori’ jalannya suatu program game. Kalau game diilustrasikan sebagai ‘musik’ yang keluar dari mp3 player, maka engine adalah ‘mp3 player’ dan program utama adalah ‘data mp3’ yang dimasukkan ke dalam mp3 player tersebut. Dengan adanya engine, waktu, tenaga dan biaya yang dibutuhkan untuk membuat game software menjadi berkurang secara signifikan.
      Beberapa game dengan jenis dan gameplay yang hampir sama bisa dibuat dengan sedikit usaha bila terlebih dulu dibuat engine-nya. Setelah engine diselesaikan, programmer hanya perlu menambahkan program utama, memakai resources (objek 3D, musik, efek suara) yang baru, dan, jika benar-benar dibutuhkan, sedikit memodifikasi engine sesuai kebutuhan spesifk dari game yang bersangkutan. Program game engine seluruhnya berorientasi objek. Dia lebih bersifat reaktif daripada prosedural. Sulit untuk menggambarkan engine secara keseluruhan dalam flow-chart, karena alur program bisa diatur sesuai dengan keinginan pemakai engine, yaitu game programmer.


Tujuan Penggunaan Game Engine

     Game engine menyediakan seperangkat alat pengembangan visual di samping komponen software digunakan kembali. Alat-alat ini umumnya diberikan dalam suatu lingkungan pengembangan terpadu untuk mengaktifkan disederhanakan, perkembangan pesat dari permainan dengan cara data-driven. Mesin pengembang Game upaya untuk “pra-menciptakan roda” dengan mengembangkan suite perangkat lunak kuat yang mencakup banyak unsur pengembang game mungkin perlu untuk membangun sebuah permainan. Kebanyakan mesin permainan suite menyediakan fasilitas yang memudahkan pengembangan, seperti grafik, suara, fisika dan fungsi AI. Mesin permainan ini kadang-kadang disebut “middleware” karena, seperti dengan istilah naluri bisnis, mereka menyediakan sebuah platform perangkat lunak yang fleksibel dan dapat digunakan kembali yang menyediakan semua fungsionalitas inti yang dibutuhkan, langsung dari kotak, untuk mengembangkan sebuah aplikasi permainan sambil mengurangi biaya , kompleksitas, dan waktu-ke-pasar-semua faktor penting dalam industri video game yang sangat kompetitif. Gamebryo dan RenderWare adalah seperti program middleware banyak digunakan.
      Seperti solusi middleware lainnya, mesin permainan biasanya menyediakan abstraksi platform, yang memungkinkan permainan yang sama untuk dijalankan pada berbagai platform termasuk game konsol dan komputer pribadi dengan sedikit, jika ada, perubahan yang dibuat ke kode sumber permainan. Seringkali, mesin permainan dirancang dengan arsitektur berbasis komponen yang memungkinkan sistem tertentu dalam mesin yang akan diganti atau diperpanjang dengan lebih khusus (dan sering kali lebih mahal) komponen middleware game seperti Havok untuk fisika, Miles Sound System untuk suara, atau Bink untuk Video.
      Beberapa mesin permainan seperti RenderWare bahkan dirancang sebagai rangkaian dihubungkan secara longgar komponen middleware permainan yang bisa selektif dikombinasikan untuk membuat mesin khusus, bukan pendekatan yang lebih umum dari memperluas atau menyesuaikan solusi terintegrasi yang fleksibel. Namun diperpanjang tercapai, hal itu tetap menjadi prioritas tinggi dalam mesin game karena berbagai kegunaan yang mereka diterapkan. Meskipun kekhususan nama, mesin permainan yang sering digunakan untuk jenis lain aplikasi interaktif dengan kebutuhan grafis real-time seperti demo pemasaran, visualisasi arsitektur, simulasi pelatihan, dan lingkungan pemodelan.
    Beberapa mesin permainan hanya menyediakan 3D real-time rendering kemampuan bukan berbagai fungsi yang dibutuhkan oleh game. Mesin ini mengandalkan pengembang game untuk melaksanakan seluruh fungsi ini atau merakit dari komponen middleware permainan lainnya. Jenis mesin umumnya disebut sebagai “mesin grafis,” “mesin render,” atau “mesin 3D” bukan meliputi lebih istilah “mesin permainan.” Terminologi ini tidak konsisten banyak digunakan sebagai fitur lengkap mesin permainan 3D disebut hanya sebagai “mesin 3D.” Beberapa contoh mesin grafis adalah: Crystal Space, Genesis3D, Irrlicht, JMonkey Engine, OGRE, RealmForge, Truevision3D, dan Visi Engine. Modern permainan atau mesin grafis umumnya memberikan grafik adegan, yang merupakan representasi berorientasi objek dari dunia permainan 3D yang sering menyederhanakan desain game dan dapat digunakan untuk rendering yang lebih efisien dari dunia maya yang luas.


Arsitektur Game Engine

     Arsitek adalah pelajaran untuk membuat rancangan dari bangunan. Sedangkan arsitektur mesin game adalah system perangkat lunak yang dirancang untuk menciptakan dan pengembangan video game. Dapat dikatakan bahwa arsitektur mesin game itu adalah rancangan dari sistem perangkat lunak dari game itu sendiri.
      Tahap awal dari merancang suatu game adalah memilih jenis game yang akan dibuat agar dapat lebih terfokus dalam mengerjakannya. Selanjutnya adalah mendesaian game yang akan dibuat. Setelah kita memiliki desain game, langkah berikutnya adalah mengimplementasikan desain tersebut menjadi source code. Apabila source telah selesai dirancang, maka game tersebut dapat dimainkan dan digunakan sesuai yang diinginkan oleh sang pembuat game. Apakah game tersebut dibuat untuk dikomersilkan atau dikembangkan oleh orang lain.

Beberapa elemen yang terdapat dalam game engine, yaitu:

Kamis, 17 Maret 2016

PENJELASAN TENTANG DESAIN SKENARIO, SCRIPT DAN STORYBOARD DALAM PEMBUATAN GAME

DESAIN SKENARIO GAME
     Desain biasa diterjemahkan sebagai seni terapan, arsitektur, dan berbagai pencapaian kreatif lainnya. Dalam sebuah kalimat, kata "desain" bisa digunakan, baik sebagai kata benda maupun kata kerja. Sebagai kata kerja, "desain" memiliki arti "proses untuk membuat dan menciptakan obyek baru". Sebagai kata benda, "desain" digunakan untuk menyebut hasil akhir dari sebuah proses kreatif, baik itu berwujud sebuah rencana, proposal, atau berbentuk benda nyata.Proses desain pada umumnya memperhitungkan aspek fungsi, estetika, dan berbagai macam aspek lainnya dengan sumber data yang didapatkan dari riset, pemikiran, brainstorming, maupun dari desain yang sudah ada sebelumnya. Akhir-akhir ini, proses (secara umum) juga dianggap sebagai produk dari desain, sehingga muncul istilah "perancangan proses". Salah satu contoh dari perancangan proses adalah perancangan proses dalam industri kimia. Penggunaan istilah design atau desain bermula dari gambar teknik arsitektur (gambar potong untuk bangunan) serta di awal perkembangan, istilah desain awalnya masih berbaur dengan seni dan kriya. Di mana, pada dasarnya seni adalah suatu pola pikir untuk membentuk ekpresi murni yang cenderung fokus pada nilai estetis dan pemaknaan secara privasi. Sedangkan desain memiliki pengertian sebagai suatu pemikiran baru atas fundamental seni dengan tidak hanya menitik-beratkan pada nilai estetik, namun juga aspek fungsi dan latar industri secara massa, yang memang pada realitanya pengertian desain tidak hanya digunakan dalam dunia seni rupa saja, namun juga dalam bidang teknologi, rekayasa, dll.

PRINSIP-PRINSIP DESAIN
  • Keseimbangan
  • Kesatuan 
  • Perbandingan 
  • Urutan 
  •  Irama 
  •  Skala 
  •  Fokus 

STORYBOARD

     Visualisasi ide dari aplikasi yang akan dibangun, sehingga dapat memberikan gambaran dari aplikasi yang akan dihasilkan. Storyboard dapat dikatakan juga visual script yang akan dijadikan outline dari sebuah proyek, ditampilkan shot by shot yang biasa disebut dengan istilah scene. Storyboard sekarang lebih banyak digunakan untuk membuat kerangka pembuatan website dan proyek media interaktif lainnya seperti iklan, film pendek, games, media pembelajaran interaktif ketika dalam tahap perancangan /desain.
     Banyak keuntungan yang dapat diperoleh dengan menggunakan storyboard. Salah satu keuntungan menggunakan Storyboard adalah dapat membuat pengguna untuk mengalami perubahan dalam alur cerita untuk memicu reaksi atau ketertarikan yang lebih dalam. Kilas balik, secara cepat menjadi hasil dari pengaturan Storyboard secara kronologis untuk membangun rasa penasaran dan ketertarikan.


SCRIPT

     Dalam pemrograman komputer, naskah adalah sebuah program atau urutan instruksi yang ditafsirkan atau dilakukan dengan program lain daripada oleh komputer prossesor. Skrip (script) adalah semacam bahasa pemrograman dalam tingkat kesulitan yang lebih rendah, tanpa aplikasi hasil kompilasi interpreter; skrip biasanya disisipkan ke dalam bahasa pemrograman yang lebih kompleks dan hasil skrip digunakan oleh bahasa pemrograman yang lebih kompleks itu.
     Contohnya ialah penyisipan skrip assembly ke dalam program Pascal untuk mengakses hardware pada level bahasa tingkat rendah. Skrip merupakan kumpulan sintaks bahasa pemrograman yang siap untuk di-compile. Untuk mengetahui tentang script, disini ada sedikit rangkuman tentang script
  • Script adalah bahasa yang digunakan untuk menerjemahkan setiap perintah dalam situs yang pada saat di akses.
  • Jenis script sangat menentukan statis, dinamis, atau interaktifnya sebuah situs.
  • Semakin banyak script yang digunakan maka akan terlihat semakin dinamis, dan interaktif serta terlihat lebih bagus.
  • Bahasa dasar yang di pakai setiap situs adalah HTM.
  • Macam-macam script, PHP, ASP, JSP, Java Script, Java Applets, VBScript. 


sumber :
    Aziz4Setiawan
    DavidPrasetyo
    Vanillabluses

      Jumat, 08 Januari 2016

      Pemodelan Animasi (Softskill : Desain Pemodelan Grafik)

      Pada post kali ini saya akan membahas tentang pembuatan animasi 3D(tiga dimensi). saya menggunakan aplikasi Blender untuk membuat pemodelan serta animasi objek 3D. berikut penampakan Blender serta penjelasan singkatnya.





      Blender adalah perangkat lunak sumber terbuka grafika komputer 3D. Perangkat lunak ini digunakan untuk membuat film animasi, efek visual, model cetak 3D, aplikasi 3D interaktif dan permainan video. Blender memiliki beberapa fitur termasuk pemodelan 3D, penteksturan, penyunting gambar bitmap, penulangan, simulasi cairan dan asap, simulasi partikel, animasi, penyunting video, pemahat digital, dan rendering.

      Kemudian saya menggunakan aplikasi corel video studio untuk melakukan editing video. Berikut penampakannya.






      Corel VideoStudio (sebelumnya Ulead VideoStudio) adalah paket perangkat lunak editing video untuk Microsoft Windows, didistribusikan oleh Ulead Systems (sebuah divisi dari Corel). Versi terbaru dari software ini X8.



      ANIMASI

      Pada animasi saya terdapat 3 objek yang bergerak. 3 objek itu ialah parabola yang berputar, robot mobil yang bergerak, dan pesawat yang mendarat.

      Saya mengambil tema stasiun luar angkasa yang berada di planet mars. Pergerakan objek-objek yang ada adalah aktifitas survey dan penelitian di stasiun tersebut.

      Robot mobil bergerak mengeksplor sekeliling stasiun, parabola yang digunakan sebagai alat komunikasi, dan pesawat yang baru saja tiba di stasiun mars. Berikut video dari animasi yang saya buat.