Rabu, 19 November 2014

Contoh Aplikasi New Media

New Media merupakan media yang memudahkan dalam bertukar informasi dan berbagai kegiatan lainnya. Dimana saja kapan saja orang dapat dengan mudah berkomunikasi dan mendapatkan informasi. Berikut ini adalah 5 contoh aplikasi new media beserta fitur dan kontennya.


1. Facebook


Sebuah layanan jejaring sosial atau web yang memungkinkan seseorang untuk membuat profil pribadi dirinya dan juga sebagai sarana untuk berbagi informasi dan data dengan pengguna lainnya.
Fitur-fitur yang terdapat pada facebook antara lain: chat, credits, easter eggs, facebook live, IPv6, messages and inbox, networks, groups, and like pages, news feed, notifications, phone, poke, smartphones, status updates, URL Shortener, username, dan wall.
Kelebihan facebook:
1. Membantu kita untuk mendapatkan teman.
2. Bagi yang mempunyai bisnis facebook ini bisa membantu untuk mempromosikan bisnis kita.
3. Kalau kita mempunyai saudara jauh situs ini bisa membantu kita untuk berkomunikasi dengan saudara jauh.
4. Memudahkan mendapatkan informasi yang tidak kita ketahui.
5. Mempertemukan kembali kepada teman lama
6. Membuat group untuk bersosialisi.

Kekurangan facebook:
1. Bisa membuat para pelajar menjadi malas untuk belajar.
2. Memberikan kesempatan bagi para orang-orang yang tidak bertanggung jawab untuk melakukan berbagai tindakan kejahatan.
3. Berkurangnya privasi akan kehidupan pribadi seseorang
4. Pemalsuan identitas